Seperti yang diketahui bahwa Free Fire merupakan sebuah game yang sedang hangat diperbincangkan di masyarakat Indonesia maupun dunia. Hal ini dikarenakan kemudahan dalam bermain game ini yang bisa dimainkan di Android yang memiliki speak rendah sekalipun dengan RAM dibawah 1GB.
Memang bermain game battle royale itu sangat seru dan menegangkan. Apalagi ketika anda bermain bersama teman-teman dalam satu squad. Hal utama yang perlu anda ingat dalam bermain game battle royale adalah kerjasama yang solid, termasuk dalam permainan game free fire.
Rekomendasi Karakter Mobile Legends
Memang bukanlah hal yang mudah untuk memilih karakter di game Free Fire, terutama bagi para pemain pemula. Memilih karakter yang tidak tepat akan membuat permainan anda sepanjang babak tidak berjalan dengan mulus. Oleh karena itu, pilihlah karakter yang sesuai dengan misi yang sedang dijalankan.
Dalam memilih karakter, sebaiknya anda pilih karakter yang pernah digunakan sebelumnya, sehinga anda bisa lebih paham dan pandai memainkannya.
Mengenal kemampuan setiap hero memang sangatlah penting untuk dilakukan. Selain itu, anda juga harus mempelajari cara mengontrol dan menggunakan kenampuan tersebut dengan baik. Dengan mengetahui kemampuan karakter di awal, tentunya hal ini akan mempermudah anda untuk menyesuaikan diri dalam permainan Free Fire.
Sebagai rekomendasi berikut beberapa karakter Free Fire yang bisa dimainkan:
- A124
A124 merupakan karakter terbaru Free Fire yang memiliki kemampuan unik bernama Thrill of Battle. Yakni sebuah kemampuan yang dapat mengubah Energy Point menjadi Health Point. Dengan begitu, anda bisa tetap menyerang lawan habis-habisan walaupun tidak sedang membawa medkit. Fungsi medkit ini bisa anda ganti dengan jamur. Sehingga darah anda tetap penuh terisi tanpa harus menggunakan medkit sekalipun.
Agar dapat menggunakan skill saat kehabisan Health Point, pemain harus berada di wilayah yang terdapat jamurnya. Selain itu, karakter setengah robot ini juga sangat fleksibel yang bisa dipasangkan dengan karakter apa saja.
- Thiva
Thiva merupakan karakte Free Fire yang dirilis oleh Garena pada tahun 2021. Karakter yang satu ini terinspirasi oleh Like Mike, seorang DJ terkenal yang berkolaborasi dengan pengembang untuk merayakan ulang tahun ke-4 game tersebut.
Adapun yang menjadi kelebihan Thiva adalah skill pasifnya yang bisa membantu dengan cepat menyelamatkan rekan tim setelah dirobohkan. Jika berhasil dihidupkan kembali, pengguna juga bisa mendapatkan HP.
Kemampuannya yang dimilikinya ini sangat membantu para gamer yang bermain sebagai support untuk tim.